Para Wali Murid SDN 10 Pasaman Keluhkan Keberadaan Kandang Kambing di Area Sekolah

0
129
Para Wali Murid
Pasaman Barat | AndoraNews : Para wali murid Sekolah Dasar Negeri (SDN) 10 Pasaman, Kejorongan Batang Umpai, Nagari Aia Gadang, Kecamatan Pasaman, Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) mengeluhkan keberadaan kandang kambing di dekat area sekolah.

Bau busuk akibat kotoran kambing tersebut membuat konsentrasi belajar murid menjadi terganggu dan berdampak pada proses belajar mengajar di sekolah tersebut.

Salah seorang wali murid, Siam mengatakan bahwa Ia kerap menerima keluhan dari anaknya yang sekolah di SD Negeri 10 Pasaman tersebut.

Dikatakannya keberadaan kandang kambing itu, selain menimbulkan polusi udara, juga dikhawatirkan akan berdampak pada kesehatan murid.

“Sudah sangat menggangu, dan kita juga khawatir keberadaan kandang akan membawa bibit-bibit penyakit karena sangat dekat dengan lokasi sekolah,” ujarnya kepada wartawan, Kamis, 9 November 2023.

Sebelumnya, Siam bersama orang tua murid lainnya dan pihak sekolah juga telah menyampaikan keluhan mereka kepada Ishak sebagai pemilik kandang kambing.Para Wali

Namun mediasi dan upaya tersebut tidak membuahkan hasil dan menemui titik buntu. Lantas mereka mengadukan hal itu kepada pemerintah Nagari dan pihak keamanan (Bhabinkamtibmas dan Babinsa).

“Sudah hampir tiga kali kami mediasi, tapi tidak pernah digubris dan diindahkan oleh pemilik, kami minta kandang kambing itu agar dipindahkan ke lokasi yang jau dari sekolah dan pemukiman warga,” ungkapnya.

Camat dan Wali Nagari Aia Gadang tinjau ke lokasi Kandang.

Menanggapi laporan masyarakat terkait keberadaan kandang kambing di dekat lokasi sekolah tersebut, pihak Kecamatan Pasaman dan Pemerintah Nagari Aia Gadang melakukan tinjauan ke lokasi Kandang kambing yang berada di Kejorongan Batang Umpai, Nagari Aia Gadang itu, Jum’at, 10 November 2023 pagi.Para Wali

Dalam kesempatan itu, Camat Pasaman, Andre Afandi meminta pemilik kandang kambing untuk memindahkan kambing-kambing tersebut ke lokasi yang tidak dekat dengan sekolah itu dan pemukiman warga.

Ia juga meminta, Pemerintah Nagari untuk memfasilitasi pemilik kandang kambing dalam proses pemindahan kandang nantinya.

“Harapan kami, kandang bisa segera dipindahkan, nanti kami juga akan bicara kepada pemerintah Nagari agar difasilitasi,” ungkapnya.

Sementara itu, Wali Nagari Aia Gadang, Saiful mengatakan, pihak siap membantu dan memfasilitasi pemilik kambing dalam proses pemindahan kandang kambing itu.

Ia berharap pemilik kambing untuk bersikap koperatif agar tidak terjadi hal-hal yang tidak di inginkan.

“Kita harap kandang bisa segera dipindahkan, agar permasalahan ini cepat selesai dan para murid pun nyaman belajar di sekolah,” ucapnya.Para Wali

Disamping itu, dalam mediasi tersebut Pemilik kandang kambing, Ishak menyatakan bersedia untuk memindahkan kambing-kambing tersebut ke lokasi yang lain.

Namun, Ia tidak bisa memastikan pemindahan kandang tersebut bisa dalam waktu dekat karena alasan kesibukan.

“Saya bersedia untuk memindahkan kambing-kambing tersebut, namun waktunya belum ada karena saya masih memiliki pekerjaan lain,” pungkasnya.

Sebagai informasi, saat melakukan peninjauan ke lokasi kandang, selain Camat Pasaman, Andre Afandi juga terlihat dihadiri oleh Wali Nagari Aia Gadang, Saiful, Sekretaris Nagari, Eka Putra, Bamus, Kepala Jorong, Bhabinkamtibmas, Babinsa, para guru dan sejumlah wali murid.

(Rido)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini